ARGA MAKMUR, BE - Kasus pencurian sepeda motor di wilayah Kota Arga Makmur semakin meresahkan warga. Malam minggu kemarin, sekitar pukul 19.00 WIB, motor Honda Revo Nopol BD 6487 DR milik Afryandi (28) warga Jalan Fatmawati Kota Arga Makmur, digondol maling. Saat itu motor korban berada diteras rumah kostan yang ditempatinya. Atas kejadian tersebut, korban mengaku mengalami kerugian sekitar Rp 8 juta.
Menurut keterangan tetangga korban, pencurian tersebut terjadi begitu cepat. Pasalnya pelaku mengambil motor tersebut selang beberapa saat setelah korban pulang ke rumah dan memarkirkan sepeda motor di teras rumah kontrakannya. Saat korban sedang mandi, pelaku langsung merusak kunci kontak sepeda motor dengan menggunakan kunci T dan langsung membawa kabur motor tersebut.
\"Motor korban ada diteras rumah saat dicuri maling,\" ucap Sapari tetangga korban.
Akibat kejadian tersebut, korban tampak shock dengan pencurian yang dialaminya. Terlebih sepeda motor tersebut dipergunakan untuk bekerja. Padahal pada saat kejadian, korban sempat mengetahui bunyi sepeda motornya. Namun saat dikejar, pelaku sudah kabur meninggalkan lokasi kejadian. (212)