Segera Dibuka! Cek Syarat dan Ketentuan dan Cara Pengajuan Pinjaman KUR Mandiri 2024

Minggu 07-01-2024,11:12 WIB
Reporter : Fitri Nugroho
Editor : Rajman Azhar

BENGKULUEKSPRESS.COM - Awal tahun 2024 ada kabar baik bagi para pelaku usaha karena masyarakat bisa mulai persiapan karena KUR Mandiri 2024 yang akan segera dibuka.

Sementara informasi terkait Pinjaman KUR di tahun 2024 ini, diperkirakan KUR akan dicairkan ke 43 penyalur KUR aktif sebesar Rp280,48 triliun

Sebelum melakukan pengajuan KUR Mandiri 2024 cek apa saja syarat penerima yang harus dipenuhi termasuk dokumen-dokumen pentingnya.

BACA JUGA:UMKM Bisa Jajal KUR Maybank, Limit Pinjaman Rp500 Juta Tenor Panjang Hingga 5 Tahun

Jika dilihat dari laman resmi bankmandiri.co.id, ada beberapa Ketentuan Umum berikut diantaranya:

1. Usia calon Debitur minimal 21 Tahun atau sudah menikah, usia calon Debitur Penempatan TKI dimungkinkan berusia minimal 18 Tahun, namun harus menyerahkan surat pernyataan calon debitur dan surat ijin dari orang tua/wali untuk bekerja di luar negeri.

2. Pelaku Usaha yang dapat menerima fasilitas KUR yaitu memiliki usaha produktif yang layak dengan kriteria sebagai berikut:
- Calon Debitur dapat sedang menerima kredit/pembiayaan yaitu KUR pada penyalur yang sama, Kredit Kepemilikan Rumah, Kredit/Leasing Kendaran Bermotor, Kartu Kredit, Kredit dengan Jaminan Surat Keputusan Pensiun, dan Resi Gudang dengan kolektibilitas Lancar,
- Calon Debitur masih memiliki baki debet kredit/pembiayaan produktif dan kredit/pembiayaan program di luar KUR, diperlukan surat keterangan lunas/roya dengan lampiran cetakan rekening dari pemberi kredit/pembiayaan sebelumnya.

BACA JUGA:Terbaru 2024, Rekomendasi 7 Aplikasi Pinjaman Online Cair Tanpa KTP Dengan Cepat

Adapun persyaratan berkas-berkas dokumen yang harus dipenuhi untuk pengajuan pinjaman KUR 2024, berikut diantaranya:

-Foto copy E-KTP, KK, Surat Nikah/ cerai (bagi yang sudah menikah/cerai)

-Pas foto terbaru calon debitur dan pasangan

-Surat Izin Usaha Mikro dan Kecil (IUMK)/ Surat keterangan domisili usaha/ Surat keterangan usaha lainnya.

-NPWP (apabila limit kredit >Rp 50 Juta)

BACA JUGA:Berminat Ajukan KUR 2024? Agar Berhasil, Begini Syarat dan Cara Pengajuan Pinjaman KUR BRI, BNI, dan Mandiri

Jika sudah memenuhi semua persyaratan dan ketentuan pinjaman KUR Anda bisa langsung melakukan pengajuan dengan langkah-langkah berikut ini

- Anda bisa datang ke kantor cabang Bank Mandiri terdekat dengan  membawa dokumen lengkap sesuai kategori
- Kemudian ambil nomor antrean pada petugas untuk menyampaikan permohonan kepada CS (customer service)
- Isi form yang diberikan petugas bank dan lakukan proses wawancara
-Petugas KUR Bank Mandiri akan datang untuk melaksanakan survei usaha
-Apabila dinyatakan lolos, nantinya debitur harus menandatangani kesepakatan.

Demikian informasi mengenai syarat, ketentuan dan cara pengajuan pinjaman KUR Mandiri 2024. Terus pantau informasi terkini pinjaman KUR Mandiri website resmi bankmandiri.co.id.

Kategori :