BENGKULUEKSPRESS.COM- dr Zaidul Akbar menyatakan bahwa berhubungan intim merupakan kegiatan rutin yang sebaiknya dilakukan oleh suami istri.
Ini bertujuan untuk memenuhi kebutuhan biologis setiap pasangan, meraih kenikmatan dalam batas-batas yang halal, dan juga menjaga kelangsungan keturunan.
BACA JUGA:Resep Alami Agar Cepat Hamil, dr Zaidul Akbar Sarankan Seduh Rempah-rempah Berikut Ini
BACA JUGA:Rasulullah Suka Membasahi Rambut dengan Air Hujan, dr Zaidul Akbar Jelaskan Manfaat dari Segi Medis
Terjadi saat-saat di mana suami mungkin tidak dapat memberikan kepuasan secara maksimal kepada istri, yang disebabkan oleh kondisi yang sering disebut ejakulasi dini. Hal ini bisa menjadi masalah yang dihadapi oleh suami.
dr Zaidul Akbar juga memberikan beberapa tips efektif bagi para suami agar mencapai kenikmatan bersama. Saran-saran ini sering kali melibatkan penggunaan bahan alami atau herbal, seperti air kelapa atau santan.
Hal tersebut disampaikan dr Zaidul Akbar dalam suatu ceramah yang videonya diunggah oleh kanal Youtube Segimoe.
"Santannya jangan dipanaskan, dibikin golden turmeric latte. Jadi bikin minuman kunyit campur santan, kasih kurma. Itu obat kuat," terang dr Zaidul Akbar.
BACA JUGA:Resep Alami untuk Menurunkan Demam, dr Zaidul Akbar: Cukup Diminum
BACA JUGA:Suzuki Baleno Hatchback, Miliki Keunggulan Fitur Keselamatan
dr Zaidul Akbar menjelaskan lebih lanjut bahwa manfaat air kelapa muda bagi suami memiliki dampak yang sangat signifikan dan luar biasa.
"Air kelapa yang muda, yang dagingnya masih ingusan (berair), yang alus banget itu, itu kadar mineralnya paling baik," papar dr Zaidul Akbar.
Kandungan mineral yang tinggi dalam air kelapa muda membuatnya menjadi pilihan yang baik untuk dikonsumsi oleh suami sebelum melakukan hubungan intim dengan istrinya.
dr Zaidul Akbar juga menguraikan manfaat dari kelapa muda dan kelapa tua bagi tubuh manusia. Kedua jenis kelapa ini memiliki manfaat yang berbeda-beda, yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan dan kondisi tubuh masing-masing orang.
BACA JUGA:Ramuan Herbal untuk Batuk Kering dan Gatal, dr Zaidul Akbar: Bahannya Simpel