Jika dibiarkan, radikal bebas akan menyebabkan terjadinya penuaan dini dan berkembangnya berbagai jenis kanker. Paparan sinar matahari dan racun di lingkungan bertanggung jawab atas terbentuknya radikal bebas yang berbahaya bagi sel-sel sehat tubuh.
7. Membantu penyembuhan luka
Pomegranate bantu menyembuhkan luka. Tak hanya biji atau jusnya, minyak biji delima pun juga bisa dimanfaatkan untuk penyembuhan luka. Menurut penelitian, sifat anti-inflamasi buah delima meningkatkan penutupan luka dengan cepat. Sifat ini membantu mengurangi kemerahan atau iritasi pada permukaan kulit akibat jerawat atau kerusakan lainnya.
Jika kamu rutin mengonsumsi buah delima atau menggunakan minyak biji delima, ini membantu dalam meningkatkan regenerasi kulitmu. Bekas luka, noda, bintik hitam, bintik penuaan, dan hiperpigmentasi lainnya pada kulit pun akan memudar.
Selain lezat, buah delima memiliki banyak kegunaan untuk menjaga kesehatan serta penampilanmu. Terlepas dari jenis kulitmu, kamu bisa mendapatkan manfaat buah delima bagi kecantikan dari produk skincare yang mengandung ekstraknya. (*)