BENGKULUEKSPRESS.COM - Perusahaan aksesori roda dua asal Spanyol, Shad turut meramaikan pameran Indonesia Motorcycle Show atau IMOS 2023 dengan meluncurkan produk baru berupa tas adventure bernama TR50.
Diketahui, Aksesori tersebut dirancang sepenuhnya di Barcelona, Spanyol.
Tas Shad TR50 punya ruang penyimpanan yang tergolong lega, yakni 40 liter. Bahkan, dengan kapasitas tersebut, pemilik bisa menyimpan dua unit helm. Sehingga, cocok untuk pengendara motor yang kerap berboncengan atau membawa penumpang.
Tas tersebut dibuat dari material polyester 900D dengan finishing kain hypalon, dan tahan terhadap gesekan, api, benturan, goresan, serta paparan sinar UV hingga 1.000 jam.
BACA JUGA:Greentech Unity Tawarkan Motor Listrik Termurah di IMOS 2023
Dengan penggunaan polipropilena yang diperkuat dengan fiberglass, tas TR50 memungkinkan untuk mengangkut 10 kg muatan. Aksesori baru tersebut dibanderol mulai dari Rp 2,55 juta.
Selain tas, SHAD juga menghadirkan tankbag E091CL Clyck System di pameran IMOS 2023 yang bisa menjadi solusi bagasi untuk sepeda motor. Tankbag ini ditawarkan dalam tiga ukuran berbeda, yakni E03 (3 liter), E09 (5 liter) dan TR15 (13 liter).
Sebagai produsen Aksesoris, Shad juga mengingatkan pentingnya mengetahui bobot maksimal yang bisa dibawa boks motor.
Sebab, jika terlalu berat, bracket atau penyangga komponen bisa berpotensi rusak. Sales Manager Shad Indonesia, Andri mengatakan, boks motor umumnya mampu menampung bobot hingga 12 kg. Namun, untuk yang ukuran kecil, disarankan hanya sampai 6 kg.
Menurut Andri, ketika bobotnya terlalu berat dan dipaksakan masuk ke boks, maka akan mengganggu stabilitas kendaraan saat berjalan. Selain itu, kata dia, bisa merusak komponen.
BACA JUGA:Bersama Yamaha, Brand Perhiasan The Palace Ikut Andil di IMOS 2023
"Kalau lebih dari itu berpotensi merusak produk boksnya sendiri, bracket-nya atau bahkan frame motornya. Kalau yang banyak kejadian sih, baut antara bracket ke motor juga slek," kata dia.
Lebih jauh, Andri juga mengingatkan, boks motor sebaiknya tak dipakai untuk bersandar. Meski ada bantalan di bagian dalam, namun bukan berarti bisa dipakai untuk menyandarkan punggung. (*)