Artinya:
Dari Aisyah, ia berkata, saya telah mendengar Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam pada sebagian shalatnya membaca, “Allahumma haasibnii hisaabay yasiiroo (Ya Allah hisablah aku dengan hisab yang mudah).” Ketika beliau berpaling saya bekata, “Wahai Nabi Allah, apa yang dimaksud dengan hisab yang mudah?” Beliau bersabda, “Seseorang yang Allah melihat kitabnya lalu memaafkannya. Karena orang yang diperdebatkan hisabnya pada hari itu, pasti celaka wahai Aisyah. Dan setiap musibah yang menimpa orang beriman Allah akan menghapus (dosanya) karenanya, bahkan sampai duri yang menusuknya," (HR Ahmad).
BACA JUGA:Mau Mendapat Syafaat Rasulullah SAW di Hari Kiamat, Ini Syaratnya
BACA JUGA:Orang-orang Ini Bangkrut di Hari Kiamat, Penyebabnya Ini
Itulah doa yang bisa kita amalkan setiap hari untuk meminta diringankan hisab saat hari kiamat. Semoga bermanfaat.(*)