Jadi, di PosPay tidak menggunakan nomor hp terdaftar sebagai nomor rekening virtual account, sebagaimana e-wallet lainnya. Tetapi disediakan nomor rekening khusus yang disebut dengan Rekening Giro, dan akan aktif setelah kamu melakukan aktivasi dan upgrade akun ke PosPay LITEPLUS.
Tak perlu berlama-lama lagi, berikut cara top up saldo DANA melalui Pospay.
Cara Top Up Saldo DANA Lewat Aplikasi PosPay
Adapun cara top DANA dengan PosPay ini kamu tidak perlu ke Kantor Pos ya. Cukup lewat aplikasi PosPay saja. Tentunya, sudah daftar dan upgrade akun ke PosPay LITE POS. Untuk isi saldo dompet digital lainnya dengan PosPay kamu tidak butuh kode atau nomor virtual account khusus.
BACA JUGA:2 Cara Praktis Top Up Saldo DANA lewat Bank BSI
Cara Transfer PosPay ke DANA
Cara transfer PosPay ke DANA atau cara top up saldo DANA dengan PosPay adalah sebagai berikut:
* Buka aplikasi PosPay lalu login dengan username dan password PosPay kamu
* Klik opsi Lainnya
Scroll ke bawah, pilih opsi Top Up e-Wallet
Pilih DANA
* Pada kolom Pilih Nominal, isi sesuai dengan saldo yang ingin kamu top up ke DANA
BACA JUGA:Gagal Top Up Saldo DANA, Ini Penyebab dan Cara Mudah Mengatasinya
* Pada kolom No Telepon/ID Pelanggan, isi dengan nomor hp yang terdaftar di DANA
* Klik tombol Lanjutkan
* Pada halaman Konfirmasi Transaksi perhatikan pada kolom Rincian Pembayaran topup DANA. Bila sudah betul, silahkan klik tombol Lanjutkan.