Masyaallah! Ustadz Abdul Somad Ungkap Keutamaan Ayat Kursi, Disarankan Baca di Hari Jumat

Jumat 02-06-2023,08:00 WIB
Reporter : Ari Apriko
Editor : Ari Apriko

BENGKULUEKSPRESS.COM- Ayat kursi merupakan salah satu ayat Al Qur'an yang banyak dihapal dan dibaca oleh umat Islam.

Ayat kursi memiliki kandungan yang luar biasa, oleh karena itu umat Islam sangat dianjurkan untuk membaca dan mengamalkan ayat ini terutama dihari Jumat.

Ayat kursi terdapat dalam Al Qur'an yaitu dalam surah Al Baqarah ayat 255. Ayat ini kerap diamalkan setelah menunaikan sholat terutama sholat wajib.

BACA JUGA:Tak Ingin Hidup Susah dan Rezeki Seret, Ustadz Abdul Somad Anjurkan 3 Amalan ini

BACA JUGA:Agar Orang Tua Masuk Surga, Ustadz Abdul Somad Ajarkan 6 Amalan Sederhana ini

Ayat ini dinamanaan ayat kursi karena memiliki kedudukan yang besar, selain bisa melindungi umat islam dari mara bahaya, ayat kursi juga bisa membangkitkan semangat umat Islam.

Dalam sebuah video yang diunggah kanal Youtube religiOne, Ustadz Abdul Somad menjelaskan keutamaan dari ayat kursi, salah satu keutamaannya tersebut adalah akan dijauhkan dari segala macam mara bahaya.

Dalam video tersebut, Ustadz Abdul Somad menceritakan bahwa suatu etiga Abu Hurairah RA yang memiliki nama Abdurrahman bin Shakhr Al-Azdi bertemu dengan Rasulullah SAW.

"Ada orang berpesan kepadaku, katanya jika membaca ayat ini di awal malam maka Allah akan menjagamu sampai esok pagi, kemudian Rasulullah SAW menjawab ketahuilah wahai Abu Hurairah itu adalah setan, dia tidak pernah jujur kecuali satu hal ini," terang Ustadz Abdul Somad dalam videonya.

Setan tersebut, menurut Ustadz Abdul Somad kemudian ditangkap Abu Hurairah RA karena mencuri di Baitul Maal dan selanjutnya diserahkan kepada Rasulullah SAW.

Dijelaskan oleh Ustadz Abdul Somad, ayat kursi mengandung segala hal yang bisa membuat orang-orang lebih dekat kepada Allah SWT.BACA JUGA:Rezeki Bakal Mengalir Deras, Ustadz Abdul Somad Ajarkan Amalan Sederhana ini

BACA JUGA:Rezeki Datang dari Arah Tak Terduga, Ustadz Abdul Somad Ajarkan Zikir Pendek ini

Kandungan-kandungan yang terdapat dalam ayat kursi tersebut adalah mengajarkan tentang nama Allah SWT. Dimana nama-Nya maha hidup dan maha mengatur. Dengan membaca Ayat Kursi, seseorang disadarkan bahwa manusia hanya bergantung pada Allah SWT.

"Allah Ta'ala setelah menciptakan kita dia tau dan mengatur segala hidup kita, Maha Hidup dan Maha Mengatur tanamkan itu dalam hati," terang Ustadz Abdul Somad atau UAS

Kandungan selanjutnya yang ada di dalam ayat kursi menurut Ustadz Abdul Somad adalah, manusia yang bersifat lemah wajib memiliki rasa takut apabila berbuat dosa. Karena Allah SWT tidak sibuk dan tidak terus.

Kategori :