BENGKULUEKSPRESS.COM - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memprakirakan kondisi cuaca berawan hingga cerah berawan mendominasi hampir keseluruhan kota-kota besar di Indonesia.
Berdasarkan laman resmi BMKG yang dikutip di Jakarta, Kamis, melaporkan cuaca berawan saat pagi berpotensi terjadi di Jakarta Pusat, Pontianak, Palangka Raya, Tarakan, Pangkal Pinang, Bandar Lampung, Ambon, Kupang, Jayapura, Mamuju, Makassar, dan Padang.
Adapun kondisi cuaca cerah berawan diperkirakan berada di Medan, Palembang, Manado, Kendari, Manokwari, Mataram, Ternate, Pangkal Pinang, Samarinda, Banjarmasin, Semarang, Bandung, Jambi, Gorontalo, Yogyakarta, Bengkulu, Denpasar, dan Banda Aceh.
BACA JUGA:Vidmate Aplikasi Penghasil Uang Lewat Saldo Dana, Begini Caranya
BACA JUGA:Sistem One Way di Jalan Tol Diperpanjang hingga Kamis 27 April 2023
Sementara itu, sebagian kota besar hanya berpotensi hujan ringan mulai dari Serang dan Surabaya, serta hanya Pekanbaru yang diperkirakan berkabut pada Kamis pagi.
Beranjak ke siang hari, menurut prakiraan BMKG, kota-kota yang tadinya berawan dan cerah berawan akan diguyur hujan intensitas ringan hingga lebat.
Langit cerah berawan hanya berpotensi terjadi di enam kota saja, yaitu Surabaya, Tarakan, Jayapura, Pekanbaru, dan Palembang. Prakiraan cuaca berawan berpotensi berawan adalah Kendari, Makassar, Ternate, Bandar Lampung, Pangkal Pinang, Samarinda, Palangka Raya, Banjarmasin, Semarang, dan Denpasar.
Prakiraan hujan ringan berada di Medan, Padang, Manado, Kupang, Mataram, Ambon, Tanjung Pinang, Pontianak, Gorontalo, dan Jakarta Pusat.
Kondisi hujan sedang berpotensi terjadi di Sedang Sedang, Bengkulu, Bandung, Manokwari, dan Mamuju. Sedangkan, hujan lebat hingga petir diperkirakan terjadi di Jambi, Yogyakarta, dan Banda Aceh.
BACA JUGA:Horee! Setelah Lebaran Bansos PKH dan BPNT Tahap 2 Cair Lagi, Cek Segera di sini
BACA JUGA:Kerjakan Amalan Khusus Ini Kata Ustadz Adi Hidayat, Bagi Pengangguran Langsung Dapat Pekerjaan
Menurut prakiraan cuaca BMKG, cuaca malam hari cenderung berawan dan hanya sebagian kecil saja cuaca kota-kota besar yang berpotensi hujan.
Cuaca berawan diperkirakan terjadi di Banda Aceh, Denpasar, Serang, Bengkulu, Yogyakarta, Semarang, Surabaya, Tanjung Pinang, Ambon, Mataram, Kupang, Jayapura, Manokwari, Makassar, Kendari, Manado, dan Palembang.
Adapun hujan ringan berpotensi terjadi di Medan, Padang, Mamuju, Samarinda, Palangka Raya, dan Bengkulu. Prakiraan hujan sedang hanya terletak di Bandung, lalu hujan lebat di Ternate dan Banjarmasin.