Reja menilai, tren positif La Viola musim ini merupakan hasil kerja keras sang pelatih, Vincenzo Montella
Mantan arsitek Lazio Edoardo Reja menyanjung kinerja pelatih Fiorentina Vincenzo Montella. Itu setelah anak-anak asuh Montella sukses memetik kemenangan 2-0 atas Biancocelesti pada lanjutan Serie A Italia, Senin (11/3) dinihari WIB.
La Viola saat ini menempati peringkat empat klasemen sementara setelah mengantongi 14 kemenangan dari 28 laga di musim 2012-13. Reja pun memuji hasil kerja keras Montella terhadap klub asal Tuscan itu.
\"Jika La Viola berada di posisi ini, maka pujian harus dialamatkan kepada Montella,\" cetusnya melalui Firenzviola.it.
\"Dia adalah salah satu pelatih muda yang paling saya hargai, baik untuk kecerdasan maupun caranya menangani sebuah tim.\"(**)