Selanjutnya bila sistem menunjukkan keterangan berupa Nama Penerima, Umur dan deretan jenis bansos, itu artinya Anda sudah terdaftar sebagai penerima salah satu bantuan, PKH 2023.
Untuk menguatkannya, pastikan dalam kolom PKH atau BPNT termuat informasi dalam format Status (YA), yang menandakan bahwa Anda terdaftar sebagai salah satu penerima bansos tersebut.
Kemudian bila Kemensos telah menentukan jadwal pencairan, penerima akan menerima surat undangan berisi tanggal pencairan dan besaran bansos yang diperoleh.
Untuk penerima PKH, bantuan hingga Rp 750.000 per tahap dengan kategori tertentu dapat diambil lewat Bank Himbara (BRI, BNI, BTN atau Mandiri).
BACA JUGA:Siap-siap! Pencairan Bansos Tahap 2 Bulan April 2023
Setelah dipastikan bansos anda cair, maka anda bisa segera mendatangi ATM terdekat. Sebab, mencairkan bansos via ATM memiliki beberapa kelebihan dibanding via Kantor Pos. Diantaranya:
1. Pencairan via ATM ini hanya dipotong biaya ATM.
2. Pencairan tanpa antri berlama-lama karena bisa memilih ATM terdekat yang tidak ramai.
3. Selanjutnya saldo bansos anda bisa dicek dahulu sebelum penarikan.
4. Pemegang Kartu KKS dari Bank Penyedia dapat menarik bansos tanpa batas waktu yang ditentukan.
Sementara itu, mengenai cara menarik bansos dari ATM seperti dikutip dari kanal YouTube Soldwidd Aan, begini cara menarik tunai dana bansos BLT PKH via ATM:
BACA JUGA:Cek Segera! 21 Daerah ini Sudah Cair Bansos PKH Jelang Ramadan 2023
BACA JUGA:21,6 Juta Penerima Bansos Ramadan, Ada Bantuan Beras, Telur dan Ayam, Cek Namamu di sini
1. Seperti biasa, masukkan kartu ATM milik KPM ke tempat yang tersedia pada mesin ATM.
2. Pilih bahasa Indonesia
3. Masukkan kode PIN ATM.