Kantor Camat Terbakar

Rabu 14-12-2022,21:29 WIB
Reporter : ary apriko
Editor : Rajman Azhar

CURUP, BENGKULUEKSPRESS.COM- Kantor Kecamatan Sindang Beliti Ilir Kabupaten Rejang Lebong terbakar pada Rabu (14/12/2022) sore.

Kebakaran yang diduga karena arus pendek listrik tersebut terjadi sekitar pukul 15.30 WIB. Saat itu kondisi kantor dalam keadaan sepi karena sebagian pegawai kantor tersebut sudah pulang.

"Dugaan sementara kebakaran kantor Kecamatan Sindang Beliti Ilir karena kosleting listrik," sampai Kepala Dinas Pemadam Kebakaran Kabupaten Rejang Lebong, Fery Najamudin SH dikonfirmasi Rabu.

Pasca mendapat informasi kebakaran tersebut, timnya langsung mengirim petugas dan dua unit mobil pemadam kebakaran masing-masing dari Pos Pemadam Kebakaran Kecamatan Kota Padang dan Padang Ulak Tanding.

BACA JUGA:Ada 687 Lowongan Pekerjaan di Bengkulu, Mau Tahu Lengkapnya di Sini

Tak sampai satu jam petugas yang dibantu aparat TNI dan Polri berhasil memadamkan api. Namun api yang cepat membesar nyaris menghanguskan seluruh bangunan kantor Kecamatan Sindang Beliti Ilir beserta isinya.

"Kerugian sementara ditaksir mencapai Rp 400 juta," demikian Fery.(Ary)

Tags :
Kategori :

Terkait