BENGKULU, bengkuluekspress.com - Badan Pertanahan (BPN) Kota Bengkulu menargetkan program pendaftaran tanah sistematis lengkap (PTSL) dengan kuota 7.500 sertifikat pada tahun ini dapat tuntas pada September mendatang. PTSL merupakan salah satu program untuk mendorong kesejahteraan ekonomi masyarakat yang digencarkan BPN. Dengan adanya program PTSL ini, masyarakat bisa memiliki sertifikat tanah sebagai bukti kepemilikan yang sah. Kepala BPN Kota Syafrianto mengatakan, 7500 sertifikat tersebut tersebar di 22 kelurahan, yakni 18 kelurahan yang memang menjadi sasaran sejak beberapa tahun terakhir, dan ditambah 4 kelurahan baru. Dalam program ini diharapkan pihak kelurahan hingga ke RT gencar melakukan sosialisasi agar masyarakat mengetahui dan berada di rumah saat tim BPN melakukan pengukuran tanah. \" Totalnya Peta Bidang Tanah (PBT) 2000 dan Sertifikat Hak atas Tanah (SHT) 7.500 untuk tahun ini yang kita targetkan selesai September nanti. Kita minta bantuan dari pihak kelurahan, paling tidak melakukan sosialisasi ke masyarakat dengan memasang patok. Jangan sampai saat kita mau mengukur tanah orangnya gak ada,\" jelasnya, Selasa (08/02) Sementara itu, di tahun 2021 kemarin total ada 2600-an sertifikat yang dikeluarkan BPN melalui program PTSL ini yang tersebar di 9 kelurahan. Adanya program PTSL juga sekaligus memperbaiki data yang sudah ada di BPN, serta yang belum diinput bisa terpetakan dengan akurat sesuai aturan yang ada. (Imn)
7.500 Kuota PTSL Diharapkan Tuntas Bulan September
Selasa 08-02-2022,19:40 WIB
Editor : Rajman Azhar
Kategori :