BENGKULU, Bengkulu Ekspress – Bagi para peminat kursi, meja dan lampion yang terbuat dari anyaman rotan serta sintetis. Segera kunjungi Toko Ayu Jaya yang terletak di jalan Mayjen Sutoyo Tanah Patah, Kecamatan gading Cempaka, Kota Bengkulu. Aldi (32) Pemilik Toko Ayu menambahkan, barang yang paling banyak dibeli disini adalah meja makan dan lampion yang terbuat dari anyaman rotan. Selain itu ada juga yang terbuat dari bahan sintetis (plastik). Satu kursi yang di jual seharga Rp 1,7 juta, untuk ayunan gantung yang terbuat dari anyaman rotan. Sedangkan sintetis dan besi untuk tiangnya jual seharga Rp 1,4 juta sampai Rp 1,9 juta. Kemudian untuk meja seharga Rp 2 juta sampai Rp 2,4 juta, dan untuk sopa seharga Rp 4 juta sampai Rp 5,5 juta. Ia mengatakan setiap hari toko ini banyak didatangi pembeli baik ibu-ibu baik dari Pegawai Negeri Sipil (PNS) sehingga pegawai swasta, bapak-bapak serta ada juga masyarakat yang sengaja datang langsung dari daerah seperti Curup, Manna, Benteng, serta Jambi dan daerah lainnya. \"Yang paling diminati para pembeli meja makan\" ujarnya. Usaha yang baru berdiri kurang lebih 5 tahun ini sangat dinantikan terus oleh masyarakat Bengkulu, terutama ketika bulan ramadhan, omset penjualan bisa mencapai dua kalilipat keuntungannya dibandingkan dengan bulan - bulan ini. \"Kita jual tidak dengan harga yang mahal. Selain bentuknya yang unik ketahanan barangnya pun bisa kita jamin, untuk bahan rotan bisa tahan hingga 10 tahun dan bahan yang terbuat dari sintetis (plastik) bisa tahan hingga 15 tahun lebih asal jangan terkena hujan dan sinar matahari,\" ujarnya Sedangkan untuk pengambilan barang-barang ini sendiri dari Cirebon, sedangkan untuk besi ayunannya itu dibuat sendiri, untuk pengantaran kami bisa cod khusus seputar kota Bengkulu. Sedangkan untuk luar daerah Bengkulu biasanya banyak pengunjung yang membawa mobil peribadi, kalaupun ingin di antar itu melalui terivel. Untuk penjualannya selain dari mulut ke mulut kami juga memperomosikan lewat Instagram, Facebook, dan WhatsApp. (Megi-Mg14)
Kursi Rutan, Harga Terjangkau
Senin 31-01-2022,19:35 WIB
Editor : Iyud Mursito
Kategori :