BINTUHAN, bengkuluekspress.com - Dinas Kesehatan (Dinkes) Kaur bersama pihak RSUD Kaur memastikan tidak ada kendala untuk menggelar vaksinasi pertama yang akan digelar hari ini Selasa (1/2). Dijadwalkan pada tahap pertama ini sebanyak 10 pejabat yang akan menjalani proses vaksinisasi di RSUD Kaur.
“Ya, besok kita akan melakukan vaksin untuk 10 pejabat di Kaur ini,” kata Direktur RSUD Kaur, Dr Ahmad Mufti, Senin (1/2).
Dikatakan Mufti, sepuluh pejabat tersebut yakni Bupati Kaur Gusril Pausi MAP, Wakil Bupati Kaur Hj Yuli Suti Suti, SKM, Sekda Kaur H Nandar Munadi MSi, Kapolres Kaur AKBP Dwi Agung Setyono, SIK.MH, Kajari Kaur Nurhadi Prasetyo, SH. MH, Ketua DPRD Kaur, Diana Tulaini, KA PN Bintuhan, Kakan Kemenag serta perwakilan dari persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Kaur.
“Dalam vaksinasi pertama ini, kita menyediakan tempat pemeriksaan hingga proses vaksinasi semuanya sudah siap dan tinggal pelaksanaan,” terangnya.
Sementara itu, Kepala Dinkes Kabupaten Kaur, Azwar SSos mengatakan pihaknya nanti setelah menggelar vaksinasi tahap pertama kepada sejumlah pejabat. Dilanjutkan dengan petugas pelayanan kesehatan atau petugas medis, dan para petugas lainnya dalam garda terdepan. Kemudian pada vaksinasi kedua dan ketiga nanti baru menyasar kalangan masyarakat. Pihaknya memastikan menyediakan kontak pengaduan atau pelaporan bagi masyarakat atau pihak-pihak yang sudah melakukan vaksinasi namun ada keluhan di kemudian hari.
“Jadi kalau ada keluhan setelah divaksin, kita menyediakan kontak pengaduan dan pelayanan gratis nantinya,” terangnya.
Ditambahkannya, untuk masyarakat tidak perlu khawatir dengan vaksinasi yang sudah disalurkan. Hal ini lantaran vaksin ini sudah menjalani beberapa proses uji layak atau uji klinis. Sehingga dipastikan tidak ada efek samping kepada masyarakat atau warga yang akan divaksin. Justru sebaliknya setelah dilakukan vaksin maka masyarakat akan dinyatakan aman dari Covid-19 bahkan masyarakat yang sudah mendapatkan vaksinasi juga akan mendapatkan sertifikat sudah divaksin.
“Tentunya tujuan vaksin ini untuk menjaga kesehatan dan setelah divaksin tidak ada lagi keraguan dan ini dapat mencegah dari wabah Covid-19,” tandasnya. (618)