ARGA MAKMUR, bengkuluekspress.com - Berdasarkan penghitungan sementara, pasangan Mian-Arie (Mari) berhasil mengumpulkan suara sebanyak 76 persen mengalahkan kolom kosong diangka 24 persen. Sehingga Mian-Arie mengajak semua pihak untuk kembali bersatu dalam membangun Kabupaten BU. Hal ini disampaikannya saat dikonfrimasi awak media, Jumat (11/12). \"Saya mengharapkan kepada semua pihak kini harus bekerja sama dalam memajukan Kabupaten BU. sekarang saya nyatakan tidak ada lagi lawan, sekarang semuanya harus bersama-sama membangun Kabupaten BU,\" sampainya.
Dalam kesempatan tersebut, ia mengucapkan terima kasih kepada masyarakat Kabupaten BU yang telah mempercayai kembali mendukung dirinya bersama pasangannya Arie Septia Adinata sebagai pasangannya untuk menjadi Bupati dan Wakil Bupati di periode selanjutnya. Untuk itu, dirinya akan fokus kembali berupaya membangun Kabupaten BU menjadi lebih baik, seperti yang dilakukan pada periode pertama. \"Saya bersama pak Arie sangat berterima kasih kepada seluruh masyarakat BU yang telah percaya kembali untuk memimpin Kabupaten BU. Maka dari itu saya dan pak Arie akan melanjutkan pembangunan Kabupaten BU lebih baik lagi,\" ungkapnya.
Dirinya bersama pasangannya, setelah keluarnya keputusan resmi dari KPU BU akan merangkul kembali semua elemen masyarakat agar untuk tidak ada pengkotakan. Hal ini dilakukan agar cita-cita bersama dalam membangun kabupaten BU ke lebih baik akan terwujud sesuai dengan visi misi yang disampaikan. Yaitu membangun berbasis kawasan bisa dilakukan dengan sepenuhnya pada waktu lima tahun kedepan. \"Setelah adanya keputusan resmi dari KPU nanti, sesuai dengan visi misi, kami akan merangkul seleruh elemen masyarakat untuk bersama-sama membangun Kabupaten BU untuk jadi lebih baik lagi,\" tukasnya.(127)