Bengkulu, Jamkesnews - Sebagai bentuk komitmen BPJS Kesehatan dalam rangka meningkatkan pemahaman masyarakat salah satunya aparat kepolisian tentang Program Jaminan Kesehatan Nasional-Kartu Indonesia Sehat (JKN-KIS), BPJS Kesehatan Cabang Bengkulu menggelar kegiatan sosialisasi Program JKN-KIS kepada Polres Seluma, Senin (15/11).
Kegiatan tersebut dihadiri sekitar 60 anggota Polri dan dibuka oleh Kabag Sumda Polres Seluma, Ikandar serta Indra Waspada Purba selaku dokter umum Klinik Bhyangkara Medika IX, juga perwakilan dari Dinas Kesehatan Seluma yaitu Kasie JKN Dinkes Seluma.
Kepala BPJS Kesehatan Kabupaten Seluma, Ricco Hanggara mengatakan dengan adanya regulasi terbaru tentang jaminan kesehatan, diharapkan Program JKN-KIS akan tetap sustain dan pelayanan kepada peserta bisa lebih ditingkatkan. Ricco dalam menjelaskan kepada peserta tentang tata cara pemotongan iuran JKN-KIS bagi peserta JKN-KIS segmen Pekerja Penerima Upah (PPU).
\"Apabila statusnya suami dan istri adalah sama sama pekerja, benefit dari Program JKN-KIS yang dapat diterima apabila sudah menjadi peserta JKN-KIS. Diharapkan setelah kegiatan ini informasi baru mengenai Program JKN-KIS dapat langsung diterima oleh para peserta dan disampaikan kepada seluruh anggotanya,” ujar Ricco.
Pada kesempatan tersebut, ia juga memaparkan Program Relaksasi Tunggakan Iuran JKN-KIS, serta aplikasi bantu Voice Interactive JKN (VIKA) dan Chat Assistant JKN (CHIKA) guna memudahkan peserta mendapatkan informasi tentang status kepesertaan tanpa tatap muka ke kantor BPJS Kesehatan.
“Peserta sangat antusias dengan informasi yang diberikan. Terima kasih BPJS kesehatan yang telah memfasilitasi.kegiatan ini. Semoga semakin banyak yang paham mengenai Progam JKN-KIS dan program ini bisa menjadi lebih baik ke depannya,” kata Indra Waspada Purba selaku perwakilan dari Polres Seluma.
Sampai dengan Oktober 2020, peserta JKN-KIS yang telah terdaftar di Kabupaten Seluma mencapai 168.447 peserta atau sekitar 79% dari total penduduk Kabupaten Seluma sebanyak 213.131 penduduk. Segmen peserta terbanyak didominasi oleh peserta Penerima Bantuan Iuran (PBI) yang dijamin oleh Pemerintah Pusat melalui APBN. (RW/dw)