ARGA MAKMUR, bengkuluekspress.com - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bengkulu Utara (BU) kembali meraih prestasi tingkat pemerintah pusat. Sebab dalam laporan keuangan pemerintah daerah tahun 2019, Pemkab BU kembali mendapatkan opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari Kementerian Keuangan Republik Indonesia (Kemenkeu RI). Selain itu, Pemkab BU juga mendapatkan penghargaan peringkat terbaik pertama pengelola SIKP KUR dan penghargaan penyalur Dana Desa (DD) peringkat terbaik ketiga. Usai menyerahkan langsung penghargaan tersebut, Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Ditjen Perbendaharaan Provinsi Bengkulu, Ismed Saputra SE MM mengatakan, bahwa ini merupakan penghargaan yang diberikan Kemenkeu RI kepada Pemkab BU melalui Kanwil Ditjen Perbendaharan Provinsi Bengkulu dalam menyusun dan menyajikan pengelolaan keuangan dengan capaian opini WTP. Selain itu, juga pihak Kanwil Perbendaharaan melakukan penilaian terhadap penyaluran dana transfer seperti penyaluran DAK fisik, dana desa dan juga terkait dengan data bese UMKM pengelolaan dana KUR. \"Atas raihan ini, menunjukan Pemkab BU berhasil mengelola keuangan daerah dengan sangat baik. Kita berharap Pemkab BU dapat mempertahankan opini WTP ini, begitu juga dengan pengelolaan SIKP KUR, dan dalam penyaluran DD,\" kata Ismed Saputra.
Sementara itu, Pjs Bupati BU, Dr Iskandar ZO mengucapkan terima kasih kepada seluruh jajaran dan kolega Pemkab BU. Karena raihan prestasi ini diraih berkat kerjasama, kerja keras, semangat dan kolaborasi dari segenap jajaran pemkab BU. Ini membuktikan bahwa Pemkab BU berturut-turut ke-3 kalinya Pemkab BU mampu mempertanggung jawabkan keuangan negara secara akuntabilitas. Dengan perolehan ini, dirinya pun berharap, menjadi semangat dalam mempertahankan dan memperjuangkan kembali raihan prestasi di tahun-tahun berikutnya. \"Mempertahankan lebih susah dari pada memperolehnya. Dengan ini diharapkan dapat lebih semangat memberikan yang terbaik untuk Pemkab BU,\" harapnya.
Sekda BU, Dr Haryadi SPd MM MSi menjelaskan, semua raihan ini adalah berkat kerjasama semua pihak yang tentunya dinaungi komando Bupati dan Wakil Bupati BU. Sehingga 3 kali berturut mendapatkan opini WTP serta mendapatkan penghargaan dalam pengelola SIKP KUR dan penghargaan penyalur dana desa (DD). \"Insya Allah, kita tetap berusaha untuk penyampaian laporan kuangan daerah tahun 2020 pada tahun 2021 nanti kita kembali dapat penghargaan serupa,\" pungkasnya.(127)