Riki Bawa Deportivo Ungguli Madrid, 1-0

Minggu 24-02-2013,03:23 WIB
Reporter : Rajman Azhar
Editor : Rajman Azhar

Sampai usainya babak pertama, tuan rumah Deportivo La Coruna untuk sementara unggul 1-0 atas tamunya Real Madrid dalam lanjutan kompetisi La Liga di pekan ke-25 yang berlangsung di Riazor Stadium, Sabtu (23/2/13) malam waktu setempat atau Minggu (24/2/13) dinihari WIB. Gol perdana keunggulan Deportivo dihasilkan penyerang andalannya Ivan Sanchez “Riki” di menit ke-34. Sejatinya, Madrid yang mengistirahatkan tiga pemain pilarnya: Cristiano Ronaldo, Mesut Ozil, dan Sami Khedira, menguasai jalannya penguasaan bola. Namun, Kaka dkk tampil kurang kreatif. Kecepatan yang selama ini jadi trademark Madrid tak tampak di atas lapangan. Hanya satu peluang emas didapat anak-anak asuhan Jose Mourinho di menit ke-14 ketika tendangan bebas Angel Di Maria ditip kiper Daniel Aranzubia. Memasuki pertengahan babak, Deportivo mulai mendominasi pertandingan. Diawali dari tembakan melengkung striker yang dipinjam dari Atletico Madrid, Luis Miguel Alonso Fernandez atau Pizzi yang tipis bergulir di sisi kiri gawang Diego Lopez. Semenit kemudian, Lopez melakukan penyelamatan dengan bergerak cepat memotong umpan Juan Carlos Valeron yang tertuju pada Abel Aguilar. Namun, di menit ke-34, Lopez melakukan blunder, tak mampu mengantisipasi dengan benar tendangan keras sepakan Riki yang lolos dari kawalan Pepe dan Ricardo Carvalho. Skor 1-0 untuk Deportivo. Madrid coba bangkit. Tiga menit berlalu, Kaka membuang peluang emas ketika tendangannya dari jarak dekat melebar jauh dari sasaran. Di lima menit terakhir, Deportivo kian meningkatkan tekanannya. Bek Madrid Marcelo tampil sebagai pahlawan dengan menyelamatkan gawang Lopez dari kebobolan kedua kali dengan menyundul bola hasil tembakan indah Pizzi. Di menit ke-43, Riki nyaris mencetak gol kedua. Tendangan mendatarnya hanya beberapa sentimeter bergulir di sisi kanan gawang Lopez. Dan, tepat memasuki menit ke-45, kiper Lopez dipaksa melakukan save dengan menepis tembakan Bruno Gama. Beberapa detik kemudian, giliran Jose Callejon yang membuang peluang emas. Lolos dari jebakanoff-side, dalam posisi satu lawan satu Callejo gagal mengelabui kiper Aranzubia. Skor 1-0 untuk Deportivo bertahan sampai jeda.(**)

Tags :
Kategori :

Terkait