TAIS,BE - DPRD Kabupaten Seluma mendesak agar Pemkab Seluma segera melakukan operasi pasar gas 3 Kg. Sekaligus memeriksa seluruh pangkalan dan mengawasi penjualan gas 3 Kg yang dijual pangkalan di Kabupaten Seluma. Terkait kelangkaan gas 3 Kg yang terjadi saat ini. Waka II DPRD Seluma Ulil Umidi Ssos mengatakan, DPRD Seluma sudah melakukan konfirmsasi langsung ke Dinas Perindagkop dan UKM Seluma. \"Kami sudah melakukan koordinasi dengan Dinas Perindagkop dan UKM. Ternyata pasokan Gas 3 Kg tidak ada pengurangan. Seharusnya stok Gas di Kabupaten Seluma tidak langka seperti saat ini. Namun, justru langka hingga masyarakat kesulitan mendapatkan gas 3 Kg. Bahkan masyarakat harus antre,\" tegasnya. Ulil meminta agar segera dilakukan operasi pasar. Dengan mencari permasalahan yang ada di lapangan. Bersama dengan aparat. Sehingga penyebab kelangkaan gas 3 Kg bisa diketahui. \"Yang jelas jangan sampai berlarut, serta merugikan masyarakat. Karena mereka tidak bisa memenuhi kebutuhan gas 3 Kg,\" tegasnya. Lebih lanjut, selain melakukan operasi pasar dan memeriksa dan mengurai permasalahan yang ada. Pemkab Seluma melalui Dinas Perindagkop dan UKM juga diminta menjual gas secara massal. Dengan membuka penjualan disetiap pangkalan, serta penyalur tabung gas. Dengan syarat cukup membawa KTP Elektronik. Sehingga masyarakat dengan mudah bisa mendapatkan tabung Gas 3 Kg. \"Kami juga minta agar dilakukan penjualan secara serentak. Dengan mendatangkan Gas 3 Kg. Sehingga masyarakat bisa mendapatkan gas. Untuk memenuhi kebutuhan mereka. Karena sampai saat ini masih langka,\" tegasnya. Sementara itu belum lama ini Kepala Dinas Perindagkop dan UKM Seluma, Mulyadi SSos MM mengatakan, Dinas Perindagkop dan UKM segera melakukan koordinasi ke Pertamina. Untuk menanyakan mengenai stok dan pasokan gas 3 Kg. Yang menyebabkan kelangkaan saat ini. (333)
DPRD Kabupaten Seluma Desak OP Gas 3 Kg
Sabtu 17-10-2020,20:10 WIB
Editor : Zalmi Herawati
Kategori :