4.576 Kartu Tani Dibagikan pada Petani di Kabupaten Seluma
Sabtu 15-08-2020,20:29 WIB
Reporter : Zalmi Herawati
Editor : Zalmi Herawati
Untuk Mendapatkan Pupuk Subsidi
TAIS,BE - Dinas Pertanian Kabupaten Seluma, saat ini sudah membagikan sebanyak 4.576 kartu tani kepada petani di Kabupaten Seluma. Dari jumlah kuota kartu tani yang direncanakan diberikan sebanyak 6.738 lembar. Jadi masih ada tahapan selanjutnya nanti. Petani yang mendapatkan kartu tani ini memiliki kemudahan untuk mendapatkan pupuk di agen resmi.
Pelaksana tugas (Plt) Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Seluma Arian Sosial SP, MSi mengatakan kepada BE Sabtu (15/8), kartu tani diberikan berdasarkan data yang disampaikan oleh kelompok. Sehingga hanya yang memang berprofesi sebagai petani yang akan mendapatkan kartu tani dari pemerintah.
\"Untuk tahap pertama ini sudah 4.576 lembar kartu tani yang diberikan. Sedangkan, setelah ini masih ada tahap selanjutnya. Kartu tani diberikan kepada petani berdasarkan rencana definitif kerja kelompok (RDKK) setiap kelompok tani. Kuota pupuk yang akan diberikan secara subsidi disesuaikan dengan kebutuhan petani di kelompok tersebut,\" tegas Arian.
Petani yang mendapatkan kartu tani ini memiliki kemudahan untuk mendapatkan pupuk di agen resmi. Dengan harga subsidi. Lebih murah jika dibandingkan dengan harga yang dijual secara umum. Kemudian, kuota masing-masing petani yang mendapatkan pupuk harga khusus juga sudah ditetapkan. Berdasarkan RDKK yang sudah disetujui.
\"Mereka tetap bayar dan tetap membeli. Hanya saja, harganya lebih murah dibandingkan dengan harga pupuk di pasaran. Sehingga mereka tinggal mendatangi kios resmi yang sudah ditunjuk. Kemudian, membeli pupuk dengan harga lebih murah,\" tegasnya. (333)
Tags :
Kategori :