Masih Ada Mantan Pimpinan Dewan yang Belum Kembalikan Mobnas

Jumat 24-01-2020,16:15 WIB
Reporter : Rajman Azhar
Editor : Rajman Azhar

BENGKULU, bengkuluekspress.com - Perihal masih adanya mobil dinas (mobnas) yang masih dikuasai mantan unsur pimpinan Dewan Perwakilan Daerah (DPRD) Provinsi Bengkulu Pelaksana Tugas (Plt) Sekretaris Dewan Provinsi Bengkulu, Syaiful SE menegaskan, akan melayangkan surat kedua kalinya kapada mantan unsur pimpinan dewan tersebut.

Saiful menerangkan, dari 11 unit mobnas yang ada di tangan mantan pimpinan DPRD Provinsi Bengkulu, baru 3 unit yang dikembalikan, sementara 8 unit lagi belum dikembalikan.

\"Baru 3 orang yang mengembalikan dari 7 eks dewan. Dalam Minggu ini kita surati kembali, \" ungkap Syaiful, SE kepada Bengkuluekspress.com, Jumat (24/1).

Syaiful menerangkan, sejauh ini dari 7 mantan pimpinan dewan Provinsi Bengkulu baru 3 yang mengembalikan mobnas yakni Parial, Alhmarum Kurnia dan Elvi Hamidi. \"Pak Elvi Hamidi baru mengembalikan mobil Avanza, namun untuk mobil Pajero-nya belum,\" pungkasnya.

Syaiful berharap mudahan tidak sampai adanya penarikan paksa. Artinya pihak Setwan akan melakukan pendekatan persuasif atau secara kekeluargaan. \"Jika semua sudah dikembalikan, maka kita akan memasukan surat untuk melakukan lelang mobnas yang ada di Sekretariat Dewan Provinsi Bengkulu. Total yang akan dilelang nantinya tidak sampai 50 mobnas,\" tutupnya. (HBN)

Berikut mantan Pimpinan dewan yang masih menguasai mobnas

1. Patrice Rio Capella - 1 Mobnas Fortuner 2. Drs. Suhardi Bahrun (Mantan Ketua DPRD 2004-2009) - 1 mobnas Mitshubisi l200 /Strada, 1 Mobnas Pajero Sport 3. Elmi Supiati (mantan Waka l 2009-2014) - 1 Mobnas Pajero Sport 4. Edison Simbolon (Mantan waka l) - 1 Mobnas Pajero Sport, 1 kijang inova dan 1 toyota Rush 5. Elvi Hamidi ( Mantan waka lll 2014-2019) - 1 mobnas Pajero Sport.

Tags :
Kategori :

Terkait