Lebong, Bengkulu Ekspress– Guna meningkatkan sinergitas, antara Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lebong dengan awak media. Bagian Keprotokoleran Sekretariat Daerah (Setda) Kabupaten Lebong menggelar coffe morning, kemarin (16/10).Kepala Bagian (Kabag) Keprotokoleran Setda Kabupaten Lebong, Riki Irawan SSos MSi mengatakan, bahwa jalinan kerjasama antara Pemkab Lebong dengan para awak media selama ini telah berjalan dengan baik.“Dengan pertemuan ini kita ingin lebih mempererat tali silahturahmi dengan para awak media,” jelasnya, kemarin (16/10).
Dalam acara tersebut dilakukan pembicaraan mengenai apa yang menjadi masalah dan kendala ketika awak media melakukan peliputan. Dengan demikian apa yang harus dilakukan kedepan oleh pihak Pemkab Lebong, untuk mendukung kinerja para awak media.“Apa yang menjadi kendala kita akan perbaiki sehingga antara media dengan Pemkab Lebong bisa terus terjalin,” ucapnya.
Diakui Riki, memang untuk masalah komunikasi terus dijalin, akan tetapi dipastikan masih ada komunikasi tersebut tidak berjalan dengan lancar. Untuk itulah, sinergitas antar kedua belah pihak harus terus dilakukan.“Tidak kita pungkiri miss komunikasi itu pasti ada terjadi dan bagaimana memperbaikinya,” sampainya.
Sementara itu, Sekretaris Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Lebong, Dwi Nopiyanto mengatakan, bahwa kegiatan atau pertemuan antara awak media dan pemkab Lebong memang seharusnya bisa terus dilaksanakan.“Karena kegiatan seperti ini sangatlah positif, guna membantu dalam pembangunan Kabupaten Lebong,” ujarnya.
Ditambahkan Dwi, media merupakan salah satu profesi yang saat ini masih dibutuhkan, terutama bagi masyarakat yang ingin mengetahui apa-apa saja yang telah dilakukan pemerintah serta apa saja yang terjadi di daerahnya. “Tanpa adanya media, apa yang dilakukan atau apa yang terjadi tidak akan banyak diketahui oleh masyarakat,” tutur Dwi.(614)