CJH Diminta Banyak Minum

Kamis 27-06-2019,08:22 WIB
Reporter : Redaksi Terkini
Editor : Redaksi Terkini

BENGKULU, Bengkulu Ekspress - Kementerian Agama (Kemenag) Kota Bengkulu menggelar Bimbingan Manasik Haji Tingkat Kota untuk jemaah calon haji, Selasa (11/7) di masjid At Taqwa.Hadir dalam kegiatan tersebut, Kepala Kantor Kemenag Kota Bengkulu, H Tasri MA, Kasi Penyelenggara Haji dan Umrah Ramadan subhi, Lurah , Pembimbing Jemaah Calon Haji dan Calon Jemaah Haji.

Kepala Kantor Kemenag Kota Bengkulu, H. Tasri MA mengatakan manasik haji tingkat kota. Mereka wajib mengikuti manasik karena sebagai bekal untuk melaksanakan ibadah haji ditanah suci.  Kemenag juga mengingatkan kepada seluruh Calon Jamaah Haji untuk mempersiapkan diri secara fisik maupun mental sebaik-baiknya. Hal ini tak lain untuk menjaga fisik jamaah bersangkutan, jangan sampai saat pemberangkatan justru kesehatanya kurang baik. Persiapan fisik ini sangat penting untuk bisa mengikuti ibadah haji.

Jamaah juga diminta untuk menjaga pola makan, perbanyak minum dan rutin olahraga dan yang terpenting menjaga ibadahnya. \"Berhaji semata-mata untuk beribadah bukan karena kaya dan jabatan, maka jaga iman, sabar dan saling bantu, sehingga dapat melaksanakan ibadah haji dengan lancar,\" pintanya.

Dikatakanya, kenapa kita harus menjaga kesabaran dan ketulusan, karena selama dalam pelaksanaan ibadah haji kita akan melalui perjalanan yang cukup panjang, yaitu selama empat puluh hari di negeri oranng. Dalam perjalanan nanti akan ada ujian, inilah akan membuktikan apakah kita termasuk orang yang sabar atau tidak. \"Ibadah haji adalah ibadah fisik, maka perjalanan ini akan pengaruhi emosi, \"terangnya.

Saat ini CJH Kota Bengkulu tercatat 378 orang, dalam pemberangkatan musim haji tahun ini CJH kota akan terbagi dalam tiga kelompok terbang (kloter) tapi jadwal final pemberangkatan belum dikeluarrkan secara resmi oleh kanwil kemenag Bengkulu. \"Kapan jadwal pemberangkatan CJH masih menunggu jadwal dari kanwil kemenag, termasuk dengan penambahan 4 CJH pelunasan tahap IV ini, \" bebernya.

Disigung koper calon jamaah, Tasri menegaskan hingga saat ini seluruh calon jamaah sudah menerima koper dan tas jinjingan. Calon jamaah diberikan pengarahan dalam pengisian koper dan barang-barang yang dilarang dari pihak penerbangan. Dengan begitu saat pemeriksaaan tidak ada lagi koper jamaah yang dibongkar.

Sementara itu kasi penyelenggara haji dan umroh, Ramadan Subhi menuturkan pemberangkatan haji tahun 2019 akan diikuti 378 orang, diketahui Calon Jamaah Haji tertua atas nama Baida Musa Merjina (90) ia merupakan warga RT 18 RW 4 Sawah Lebar kecamatan Gading Cempaka. Sedangkan Calon jamaah haji termuda atas nama Andika Saputra Hidayatullah (25) Putra dari Ahmad Bazazi warga Jalan Hibrida Raya no 4 RT 8 RW 7 kota Bengkulu. (247)

Tags :
Kategori :

Terkait