Laboratorium DLH Tak Kunjung Difungsikan

Jumat 14-06-2019,10:57 WIB
Reporter : Redaksi Terkini
Editor : Redaksi Terkini

MUKOMUKO, Bengkulu Ekspress – Keberadaan bangunan dan peralatan laboratorium Dinas Lingkungan Hidup (DLH), yang telah disiapkan sejak bupati dan wakil bupati periode sebelumnya, hingga hari ini belum ada tanda-tanda difungsikan sebagaimana mestinya.

Kepala DLH Kabupaten Mukomuko Suwarto yang baru beberapa minggu menjabat menyampaikan bakal berusaha maksimal agar laboratorium tersebut digunakan. Menurutnya hingga saat ini,belum adanya tenaga ahli untuk mengoperasikan peralatan tersebut.

“Kita belum ada tenaga ahli dibidangnya. Kalaupun ada, PNS yang bersangkutan tidak mau dikarenakan harus menjadi pegawai fungsional. Karena laboratorium itu akan diusulkan menjadi UPTD,” katanya.

Kendati demikian,kata Suwarto,pihaknya optimis laboratorium itu dioperasikan tahun 2020 mendatang. Terkait tenaga ahli, ia akan melaporkan ke bupati dan meminta petunjuk.  “Kami laporkan dulu ke bupati. Apakah nanti tenaga ahlinya kitatugaskan dari pegawai yang baru diangkat dan selanjutnya diikutkan diklat ataukita ambil dari pihak swasta,” katanya.

Menurutnya keberadaan laboratorium penting dan harus ada di daerah ini. Karena wilayah ini masuk dalam daerah industri pengolahan buah kelapa sawit.”Kita targetkan 2020 mendatang laboratorium dapat difungsikan,”lanjutnya.Diketahui peralatan laboratorium itu, diantaranya untuk menguji semua dugaan yang ada kaitannya dengan pencemaran dapat dilakukan.

Seperti pengujian dugaan pencemaran air, udara dan beberapa hal-hal lainnya dapat dilakukan pengujian menggunakan peralatan yang ada di laboratorium tersebut. Hanya saja, meskipun sudah bertukar kepemimpinan hingga beberapa kali berganti kepala OPD. Aset daerah yang diperuntukan memberikan pelayanan tersebut yang telah menghabiskan anggaran cukup besar, belum difungsikan.(900)

Tags :
Kategori :

Terkait