Patroli di Dunia Maya Digencarkan

Selasa 18-12-2018,15:21 WIB
Reporter : Redaksi Terkini
Editor : Redaksi Terkini

ARGA MAKMUR, Bengkulu Ekspress- Kapolres Bengkulu Utara (BU), Kapolres Bengkulu Utara AKBP Ariefaldi Warganegara SH SIK MM memberikan pengarahaan dalam rangka meningkatkan keaktifan Tim Cyber Troops menjelang Pemilihan Presiden (Pilpres) dan Pemilihan Legislatif (Pilleg) 2019.

Kegiatan yang berlangsung di aula Bhayangkara Amartha Polres Bengkulu Utara, kemarin (17/12), juga dihadiri Wakapolres Bengkulu Utara, Kompol Erwin SIK, Paur Humas IPDA Nofriyanti dan Kasi Humas Polsek serta Tim Cyber Troops Polres dan polsek jajaran.

Kapolres mengatakan, Polri bertugas menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif, mengingat perkembangan dunia informasi dan teknologi sangat pesat, serta seputar patroli di dunia maya (cyber patrol), termasuk dalam memerangi berita hoaks yang beredar di masyarakat.

\"Demi menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif, pemgetahuan di bidang ini sangat diperlukan,\" kata Kapolres.

Ia menambahkan, saat ini diperlukan patroli di dunia maya (cyber patrol) dengan intens. Untuk itu, ia berharap Tim Cyber Troops Polres Bengkulu Utara dapat berperan aktif, memviralkan berita positif dan memerangi berita hoaks.  \"Apalagi saat ini menjelang masa Pemilu 2019, sehingga diharapkan Tim Cyber Troops ini dapat mewujudkan kondusifitas kamtibmas, agar tidak terjadi gangguan kamtibmas melalui media sosial,\" pungkasnya.(127)

Tags :
Kategori :

Terkait