Ketua Panitia Kegiatan, Hendika Andesta SIkom mengatakan, sejauh ini sudah puluhan tim futsal dari berbagai daerah di Provinsi Bengkulu yang konfirmasi untuk ambil bagian. “Pendaftaran dibuka mulai 1 November hingga 10 Desember mendatang, kalau sekarang yang konfirmasi sudah ada puluhan tim,” tutur Dika. Turnamen futsal PWI Kepahiang berlangsung tanggal 12 hingga 16 Desember 2018 mendatang. Seluruh pertandingan dimainkan di lapangan Futsal RGU Kelurahan Dusun Kepahiang Kecamatan Kepahiang. Baik kelas pelajar maupun kelas umum.
“Pertandingan dibagi dua, pagi hingga sore untuk tingkat pelajar. Sementara malam hingga pukul 23.00 WIB digear pertandingan tingkat OPD atau umum,” ujar Dika.
Untuk mengikuti turnamen futsal PWI Kepahiang peserta dikenakan biaya pendaftaran sebesar Rp 150.000 kelas pelajar dan Rp 250.000 kelas umum atau tingkat OPD, ormas dan perkumpulan lainnya di Kabupaten Kepahiang. “Turnamen ini merupakan ajang silahturahmi antara sesama, maka kita panitia juga membuka kelas umum tingkat Kabupaten,” sebut Dika. (320)