Potensi Laut Bengkulu Selatan 14.660 Ton Ikan

Kamis 08-11-2018,11:39 WIB
Reporter : Redaksi Terkini
Editor : Redaksi Terkini

Produksi Nelayan Hanya 11 Persen

KOTA MANNA, Bengkulu Ekspress– Kepala Dinas Perikanan Bengkulu Selatan (BS), Novianto S Sos Msi mengatakan, potensi produksi ikan di lautan dalam wilayah Bengkulu Selatan sangat tinggi. Hanya saja hasil tangkapan para nelayan masih rendah. “ Potensi produksi ikan di laut Bengkulu Selatan dalam satu tahun bisa mencapai 14.660 ton,” katanya.

Novianto mengatakan, meskipun potensi tersebut besar. Bahkan jika dimaksimalkan, maka bisa meningkatkan pendapatan nelayan Bengkulu Selatan. Namun saat ini belum mampu dimaksimalkan para petani. Sebab mereka keterbatasan alat tangkap dan kapal. Dengan begitu, hingga saat ini produksi ikan yang mampu didapat petani Bengkulu Selatan hanya maksimal 1.500 ton pertahun.

“ Ikan yang berhasil ditangkap petani paling tinggi 11 persen dari potensi tersebut,” ujarnya.

Novianto menjelaskan, kondisi tersebut lantaran saat ini perahu nelayan masih sangat tradisional dengan mesin berkapasitas rendah. Oleh karena itu, pihaknya terus berupaya membantu meningkatkan produksi ikan para nelayan dengan mengajukan usul ke Kementerian perikanan dan juga ke dinas perikanan provinsi seperti pengadaan kapal nelayan serta alat tangkap seperti bantuan jaring.“ rendahnya tangkapan nelayan ini karena mereka kekurangan peralatan, sebab alat yang ada masih sangat sedikit bahkan kurang,” imbuhnya.

Selain itu, sambung Novianto kondisi pangkalan perahu nelayan yang juga kurang memadai, sehingga hanya perahu kecil saja yang bisa melintas. Hal ini lantaran muara sungai air manna yang masih dangkal. Dengan begitu, para nelayan tidak bisa menggunakan perahu yang besar. Akibatnya mereka tidak bisa terlalu jauh dan lama mencari ikan ke laut. Untuk itu, pihaknya juga mengusulkan agar di muara pantai pasar bawah dibangun sabuk pantai. Sebab rencana pembangunan pelabuhan nelayan tidak terwujud alias batal.

“ Kami terus upayakan meningkatkan kesejahteraan nelayan, diantaranya mengusulkan adanya pemabngunan sabuk pantai di muara sungai air Manna di pantai pasar Bawah,” demikian Novianto. (369)

Tags :
Kategori :

Terkait