LEBONG, Bengkulu Ekspress – Secara resmi, Gedung Sat Reskrim Polres Lebong yang baru selesai dilakukan pembangunan dari dana hibah Pemda Lebong sebesar Rp 2,4 miliar, akhirnya diresmikan. Peresmian sendiri dilaksanakan kemarin (2/10) yang dihadiri langsung oleh Bupati Lebong H Rosjonsyah Sip MSi, beserta unsur pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Pemda Lebong dan masyarakat Lebong sendiri
Kapolres Lebong AKBP Andree Ghama Putra SH SIk mengatakan, pembangunan gedung Reskrim sendiri merupakan salah satu dukungan Pemda Lebong, dalam tugas-tugas pokok kepolisian dalam hal ini dikhususkan untuk Sat Reskrim.
“Gedung ini seluas hampir 400 meter persegi yang memiliki 2 lantai,” jelasnya.
Dengan dibangunnya gedung Sat Reskrim Polres Lebong, tentunya ini akan meningkatkan produktifitas, profesionalitas dan peningkatan pelayanan kepada masyarakat, atas persoalan atau permasalahan yang terjadi di Kabupaten Lebong.
“Terkhusus pelayanan kepada masyarakat Lebong,” ucapnya.
Ditambahkan Kapolres, selama ini pihaknya terus berusaha ingin menghilangkan kesan yang tidak baik yang maksudnya bahwa polisi itu lebih dekat dengan masyarakat, dimana itu semua perlu dukungan dari pihak Pemda. “Untuk itulah, pelayanan kepada masyarakat akan terus ditingkatkan,” sampainya.
Sementara itu, Bupati Lebong H Rosjonsyah Sip MSi, mengatakan bahwa keamanan suatu daerah itu sangat mahal harganya, untuk itulah Pemda Lebong bekerjasama dengan Polres Lebong untuk menciptakan keamanan bersama-sama dan menciptakan pelayanan publik yang baik
“Saya yakin dan percaya jika Lebong aman, maka bisa membangun daerah menjadi lebih baik,” jelasnya.
Dengan dibangunnya gedung Sat Reskrim ini, Bupati berharap bisa bermanfaat bagi masyarakat dan kepolisian khususnya. Dengan gedung yang baru ini bisa melayani masyarakat Lebong dengan sebaik-baiknya. “Itu sangat kita harapkan, karena kita inginmenciptakan keamanan di Kabupaten Lebong,” tutupnya.
Selain melakukan peresmian, dan mengucapkan rasa syukur atas peresmian gedung Sat Reskrim, Polres Lebong dan Bupati Lebong berbagi dengan anak yatim piatu yang ada di Kabupaten Lebong.(614)