Bengkulu, bengkuluekspress.com - Badan Narkotika Nasional Kota (BNNK) Bengkulu, menggelar pementasan pagelaran seni budaya Pencegahan, Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkoba (P4GN) bagi masyarakat Bengkulu. Pagelaran ini berlangsung di gedung RRI Bengkulu, di Jalan S. Parman nomor 31, Padang Jati, Kota Bengkulu Kamis (6/9/18). Kegiatan tersebut salah satu upaya dalam mensosialisasikan bahaya narkoba di masyarakat.
Pagelaran seni budaya itu, dibuka secara resmi Staf Ahli Bidang Hukum dan Politik Sekretariat Daerah (Setda) Kota Bengkulu, Hilman Fuadi.
Dalam sambutannya, Hilman mengajak seluruh masyarakat Bengkulu bersama memerangi narkoba dengan menjalani hidup sehat tanpa narkoba. Sekaligus berperan aktif mewujudkan Bengkulu bersih dan bebas dari penyalahgunaan narkoba.
Dikesempatan yang sama, Kepala BNNK Kota Bengkulu, Ajun Komisaris Besar Polisi (AKBP) Alexander S Soeki mengatakan, sosialisasi narkoba melalui karya seni hal positif untuk para kaula muda yang menjadi target utama peredaran narkoba.
\"Ada banyak karya seni untuk mensosialisasikan bahaya narkoba, dari seni lukis, menulis dan lagu. Nah karya kreatif inilah media yang kita gunakan karena lebih banyak mendapat perhatian,\" ungkapnya kepada bengkuluekspresa.com, Kamis (6/9/18).
Tujuan P4GN
Alexander juga menyampaikan, laporan dari hasil kegiatan BNNK Bengkulu, dalam upaya P4GN maksud dan tujuan dari penyelenggaraan pergelaran seni budaya P4GN ini untuk menyebarluaskan informasi P4GN melalui kesenian tradisional sebagai media komunikasi yang efektif. Serta meningkatkan komitmen dan kepedulian seluruh komponen masyarakat dalam rangka mewujudkan masyarakat Bengkulu sehat tanpa narkoba.
Ratusan orang undangan dari seluruh elemen masyarakat dan peserta perlombaan pagelaran seni menghadiri kegiatan tersebut. Kegiatan ini juga dihadiri beberapa pejabat instansi terkait yakni, Kasat Reskrim Narkoba Polres Bengkulu, Danlanal Bengkulu, Kepala Lapas kelas 2 Bentiring, Satuan Kerja Perangkat Dinas (SKPD) kota dan provinsi, instansi swasta, tokoh masyarakat, tokoh agama, rektor, mahasiswa, guru, dan pelajar.
Dalam acara tersebut ditampilkan aksi peserta lomba seni bermuatan anti narkoba dengan kategori lomba paduan suara, baca puisi, dan penayangan film pendek peserta lomba yang banyak diikuti pelajar dan mahasiswa. Di kesempatan tersebut juga dihadirkan mantan pecandu narkoba dan mantan pengguna zat adiktif yang menceritakan pengalaman buruknya sebelum di rehabilitasi oleh BNNK Bengkulu. (Imn)