TANJUNG KEMUNING,Bengkulu Ekspress- Kecelakaan lalu Lintas (laka lantas) kembali terjadi di wilayah hukum Polres Kaur, tepatnya di jalan raya lintas Desa Tanjung Kemuning III Kecamatan Tanjung Kemuning, Selasa (24/7). Dalam laka lantas diduga melibatkan Mobil milik Kepala Desa (Kades) Siring Agung kecamatan Kelam Tengah dengan Honda Blade dengan nopol BD 6528 WF yang dikendarai Erica (15) warga Desa Pelajaran II mengakibtkan pengemudi motor terkapar dan terpaksa dilarikan ke RSUD Kaur.
“Untuk kedua kendaraan yang terlibat laka lantas ini sudah kita amankan di Polsek, dan untuk korban masih dirawat di rumah sakit karena megalami luka cukup parah,” kata Kapolres Kaur, AKBP Sisman Adi Pranoto SH S IK melalui Kapolsek Tanjung Kemuning, IPTU Pidraini Gumay SH, kemarin (24/7).
Data terhimpun Bengkulu Ekspress, laka lantas yang melibatkan kendaraan roda empat dengan roda dua ini terjadi sekira pukul 12.15 WIB di jalan lintas Tanjung Kemuning. Kejadian itu bermula dari motor Honda Blade dengan Nopol BD 6528 WF yang dikendarai Erica yang masih bersatus pelajar SMP itu melaju dari arah simpang tiga kecamatan tanjung Kemuning menuju ke rumahnya di desa tersebut. Sedangkan mobil Avanza dengan Napol BD 1471 W warna selver yang diduga milik Kades itu melaju dari arah sebaliknya.
Diduga, salah satu dari dua pengendara yang terlibat laka lantas tersebut lengah saat kedua kendaraan berpapasan, hingga akhirnya tabrakan pun tak terelakkan. Beberapa saat usai kejadian, pengendara motor yang terlibat laka lantas tersebut langsung dilarikan ke Puskesmas Tanjung Kemuning untuk mendapatkan pertolongan medis. Sedangkan kedua kendaraan yang yang diduga terlibat dalam laka lantas tersebut untuk sementara diamankan di Mapolsek Tanjung Kemuning.
Kasus laka lantas ini sendiri tengah ditangani oleh unit Laka Polres Kaur. Dari hasil pemeriksaan medis itu, korban laka lantas tersebut mengalami luka di bagian telinga hingga mengeluarkan darah segar. Hal itu diduga terjadi akibat benturan keras yang dialami oleh korban saat peristiwa laka lantas tersebut.
“Informasinya R4 yang terlibat laka lantas ini milik salah seorang Kades di wilayah Kecamatan Kelam Tengah. Untuk Kasus ini akan ditangani oleh Unit Laka Polres Kaur, dan mudah-mudaha korban selamat dari musibah ini,” jelas Kapolsek.(618)